Animasi yang di buat oleh mahasiswa Yogyakarta ini sangat unik. Bahkan karya ini akan dilawankan dengan karya para mahasiswa Se-Asia !Animasi ini berjudul On The Way atau biasa disingkat OTW. Konsepnya unik, yakni paper stop motion dimana tayangan animasi memanfaatkan properti seperti mainan boneka kertas. 



Ceritanya pun sederhana saja. Dibuka dengan adegan khas mirip serial Mr. Bean, seorang pria jatuh dari langit dan terdampar di Jogja. Pria bule ini lantas diajak berkeliling Jogja menggunakan becak. Sambil berkeliling, pengemudi becak berdialog dengan turis, memperkenalkan tempat-tempat menarik.
Alunan musik tradisional memainkan lagu anak-anak Naik Becak dan Lir Ilir menjadi latar adegan animasi. Warna-warni cerah yang ditampilkan paper stop motion pun menambah daya tarik karya para mahasiswa ini. Dan pada akhir cerita diakhiri oleh lagu Jogja Istimewa (Download Lagunya). Pada intinya, OTW mengisahkan indahnya keberagaman bangunan di Jogja, yang kebanyakan adalah peninggalan orang Eropa.
OTW akan dilombakan dalam ajang Asia-Europe Short Films Contest yang digelar Asia-Europe Foundation, organisasi yang berpusat di Singapura. Interaksi Asia dan Eropa dari segi budaya, seni, pendidikan dan lingkungan menjadi tema wajib ajang ini. Penasaran? Tayangan animasi bisa dilihat pada link video di bawah ini.



Courtesy by Youtube
Wow, keren kan ? Nggak kalah sama animator-animator luar negeri. Saran saya kepada video ini, bulenya diganti Mr. Bean aja ! Biar Seru ! Hehehe...

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan:
Untuk menyisipkan kode, gunakan tag <i rel="pre">KODE ANDA DI SINI...</i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan tag <i rel="image">URL GAMBAR ANDA DI SINI...</i>
Untuk menyisipkan judul, gunakan tag <b rel="h3">JUDUL ANDA DI SINI...</b>
Untuk menyisipkan catatan, gunakan tag <b rel="quote">CATATAN ANDA DI SINI...</b>
Untuk menciptakan efek tebal gunakan tag <b>TEKS ANDA DI SINI...</b>
Untuk menciptakan efek huruf miring gunakan tag <i>TEKS ANDA DI SINI...</i>

Jika ingin menuliskan kode pada komentar harap gunakan Tool untuk mengkonversi kode tersebut agar kode bisa muncul dan jelas atau gunakan tool dibawah "Konversi Kode di Sini!".

 
Top